Cara Mudah Mempercepat Koneksi Internet. Lengkap sudah penderitaan bila kondisi tersebut terjadi pada kita. Mungkin di antara kita banyak yang mengalami hal-hal tersebut. Di mana disatu sisi kita dihadapkan dengan pekerjaan yang semakin banyak dan deadline yang akan datang tak kenal kompromi, di sisi lain jaringan internet lambat seperti seekor siput. Geram bukan.
Bila lokasi rumah kita dekat dengan warnet mungkin kita masih bisa mengakalinya dengan pergi ke warnet dan mengirim pekerjaan kita lewat warnet tersebut. Masih bisa diatasi. Namun, bagaimana bila rumah kita jauh dengan warnet yang untuk menjangkaunya diperlukan waktu berjam-jam. Bisa-bisa klien sudah lebih dahulu kecewa sebelum kita menjelaskan duduk permasalahannya.
Itu kejadian bila kita adalah seorang pekerja yang memanfaatkan rumah sebagai kantor. Namun, bagaimana bila kantor kita seperti kantor pada umumnya. Saat kita sangat membutuhkan internet untuk mendapatkan informasi tertentu misalnya, saat itu pula ternyata koneksi internet di meja kerja kita lambat. Bisa-bisa kita dipecat karena pekerjaan tak selesai.
Koneksi internet cepat idaman semuanya
Ya, tentunya koneksi internet yang cepat adalah idaman semua orang pengguna internet, terutama bagi yang pekerjaannya berhubungan dengan internet, seperti: pemilik bisnis online, penulis konten, pemasar di internet, dan profesi-profesi sejenis. Oleh sebab itu, dengan semakin cepatnya koneksi internet maka urusan-urusan yang terkait dengan pekerjaan tersebut akan semakin lancar. Satu hal yang sangat mengganggu para pengguna internet adalah bila koneksi internet tersebut mengalami masalah.
Jangan panik dulu bila itu terjadi. Kita bisa melakukan langkah-langkah atau tips-tips berikut yang bisa dipraktekkan untuk mempercepat koneksi internet, di antaranya:
- Bila kita menggunakan fasilitas Firefox, kita bisa memasang adblock. Sesuai dengan namanya yaitu “adblock” advertising block, yang akan berfungsi untuk menge-blok atau memfilter iklan-iklan yang masuk pada saat kita browsing. Ini adalah langkah yang mudah yang bisa diterapkan untuk mempercepat koneksi internet. Selama ini, iklan-iklan yang bermunculan pada saat kita browsing menjadi salah satu sebab lambatnya proses browsing. Dengan adanya adblock maka koneksi internetpun akan semakin lancar. Cara ini paling mudah untuk diikuti guna mempercepat koneksi internet.
- Dengan menggunakan program bernama tweak master. Program tersebut bisa mempercepat koneksi internet. Kita bisa browsing dengan nyaman bahkan download pun bisa kita lakukan semudah menjentikkan jari. Yang pertama harus kita lakukan tentunya menginstal program ini. Tak usah khawatir karena program ini sangat banyak dijumpai. Kita bisa menginstal melalui internet. Setelah kita berhasil menginstal, kita juga tak perlu khawatir untuk langkah selanjutnya karena program tersebut akan menyesuaikan dengan komputer atau notebook kita. Mudah bukan.
- Sering-seringlah untuk membersihkan notebook kita dengan menggunakan program bernama CCleaner. Bisa jadi jaringan internet tidak cepat karena notebook kita kurang bersih. Coba saja, setelah kita bersihkan dengan CCleaner, maka dijamin koneksi internet akan cepat. Cara tersebut juga merupakan salah satu cara mudah untuk mempercepat koneksi internet.
0 comments:
Post a Comment